Pendidikan

Kepala LLDikti Wilayah XVII Riau dan Kepri Dr Nopriadi SKM, MKes Hadiri Wisuda STIKes PMC Pekanbaru

PEKANBARU (ANews) - Kepala  Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LL Dikti) Wilayah XVII  Riau dan Kepulauan Riau, Dr Nopriadi SKM, MKes, menghadiri wisuda Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan, Pekanbaru Medical Center (STIKes PMC) di Pekanbaru, Kamis pekan lalu (20/2/2025).

Tercatat 188 orang lulusan STIKes PMC yang diwisuda pada hari itu, mereka berasal dari dua program studi yaitu, program studi (Prodi) S1 Ilmu Keperawatan sebanyak 107 orang lukusan dan Prodi profesi Ners sejumlah 81 orang wisudawan.

Kepala LL Dikti Wilayah XVII Dr Nopriadi dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat atas wisuda STIKes PMC hari ini.

“Di luar sana para wisudwan nanti akan banyak menemukan persimpangan jalan. Untuk itu harus cermat dalam memilih, gunakanlah pengetahuan dan keterampilan yang telah di miliki, karena banyak penyandang profesi kesehatan yang juga sukses di luar bidang kesehatan,” ungkap Nopriadi sembari menceritakan ada di antara mereka yang menjadi walikota, anggota dewan, sekretaris daerah, kepala dinas dan lain-lain.

Menurut Nopriadi, suatu keberhasilan ditentukan oleh banyak faktor. Selain karena prestasi dan keterampilan juga diperlukan jejaring dan pertemanan yang baik, karena bisa jadi yang mempromosikan kita adalah teman kita sendiri.

Sebagai ilustrasi, Dia menceritakan pengalamannya mendapat beasiswa S1 di Universitas Indonesia dari Prof. Tabrani Rab melalui rekomendasi dari temannya sendiri. Padahal, pada saat itu Nopriadi mengaku belum kenal sama sekali dengan  Prof. Tabrani Rab tersebut. (*/ZET)



Tulis Komentar